suarabojonegoro.com - Badan Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana (BPPKB) Kabupaten
Bojonegoro, adakan Layanan KB Gratis bagi warga Desa Bakung Kecamatan
Kanor dalam rangka TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-95 Tahun 2015
di Desa Bakung Kecamatan Kanor, Kabupaten Bojonegoro, Senin
(19/10/2015).
Pelayanan KB gratis, yang diselenggarakan atas integrasinya program
secara lintas sektor antara TNI, Pemerintah Kabupaten Bojonegoro
tersebut, bertujuan untuk meningkatkan jumlah peserta KB baru, baik dari
segi Semua Metode dan Metode Kontrasepsi Jangka Panjang (MKJP),
meningkatkan kwalitas pelayanan KB bagi akseptor, dan meningkatkan
pelayanan KB terhadap calon peserta KB.
"Integrasi kegiatan melalui TNI Manunggal Membangun Desa, merupakan
upaya mendekatkan akses pelayanan kepada masyarakat di daerah perdesaan
dan meningkatkan kesejahteraan keluarga di wilayah perdesaan,” kata
Kabid PPKB, Muslih, S.Sos., M.M.
Muslih juga menambahkan bahwa, diharapkan, dengan momentum TMMD ke-95 ini akan memberikan kontribusi
guna peningkatan kesertaan ber KB maupun kwalitas pelayanan serta
peningkatan koordinasi diprogram mendatang.
Adapun, pelayanan KB dalam rangka TMMD ke-95 di Desa Bakung Kecamatan
Kanor melayani sebanyak 79 akseptor, yang terdiri dari metode implant
sebanyak 30 akseptor, IUD sebanyak 10 akseptor dan MOW sebanyak 39
akseptor. (Nella)

#Trending
-
1. SAMSUL ARIF Samsul Arif Munip (lahir di Desa Mojodelik, Kecamatan Ngasem, Bojonegoro, Jawa Timur, Indonesia, 14 Januari 1985; umu...
-
BOJONEGORO – Wakapolres Bojonegoro, Kompol Yoyok Dwi Purnomo, turut hadir dalam acara panen raya padi yang digelar di Desa Sukorejo, Kecamat...
-
BOJONEGORO – Dalam rangka mendukung Program Asta Cita Presiden yang berfokus pada ketahanan pangan nasional, Bhabinkamtibmas Desa Semanding,...
-
Oleh : Bang Doel SeputarBojonegoro.com - Pragelan, sebuah desa yang terletak di paling ujung barat kecamatan Gondang, desa yan...
-
Reporter : Bima Rahmat suarabojonegoro.com - Didapatinya beberapa kali setelah dilakukan tea HIV terhadap PSK (Pekerja Seks Komersial...